Advertisement
Ruang terbuka hijau kini sudah mudah dicari dan tersebar  di tiap sudut Kota Bandung, tinggal kalian sendiri mau pilih yang mana. Tapi jika kalian ingin refreshing ke tempat yang beda, ayo coba datang aja ke Peta Park yang terletak di jalan Peta no. 229 Bandung.


Selamat Datang di Peta Park

Mencari tempat ini tidak susah kok, karena lokasinya ada dipinggir jalan besar. Area parkirnya juga cukup luas jadi bisa menampung banyak kendaraan roda empat. Tarif parkir untuk motor adalah 2 ribu rupiah sedangkan tarif parkir untuk mobil sebesar 3 ribu rupiah. Sebelum masuk ke area taman, pengunjung diharuskan membayar tiket masuk dengan harga 10 ribu rupiah per orang. Tiketnya berupa kertas yang dililitkan di pergelangan tangan. 

Tempat pembelian tiket masuk  Peta Park (ticket box)

Gedung Peta Park


Ingat selalu untuk menjaga kebersihan ya!

Setelah membayar tiket, pengunjung bisa langsung masuk dan menikmati pemandangan diiringi alunan musik yang menenangkan jiwa.  Bagian unik yang ada di Peta Park ini adalah area berpasir yang ditanami berbagai jenis kaktus ala Taman Mediteranian. Selain area berpasir, di sini juga terdapat  berbagai jenis pohon palem dan beragam jenis tanaman dan bunga lainnya. Ada juga air terjun mini yang airnya mengalir ke penjuru kolam.

Area Taman Kaktus

Area Taman Palem

Sejuk kan?

Kolam Air Terjun Mini

Oh iya, jangan khawatir kalau kalian capek setelah jalan-jalan dan berselfie ria karena sudah disediakan bangku ditiap sudut. Untuk pengunjung  yang membawa anak kecil, mereka bisa bermain di area yang sudah disediakan perosotan dan ayunan.

Bangku Taman di Peta Park


 Area Bermain Anak

Kalau perut sudah keroncongan, pengunjung bisa kembali ke area tiket box dan naik ke lantai 2. Disana tersedia foodcourt dengan berbagai macam pilihan menu makanan dan cemilan. Makan sambil menikmati pemandangan taman beuh mantap! 

Kalau kalian bosan pergi ke tempat itu-itu aja di akhir pekan, tempat ini cocok banget buat kalian yang mau menyegarkan pikiran. Jangan lupa bawa keluarga atau pasangan dan tentu saja jangan lupa bawa kamera ya! Oh iya sebagai tambahan informasi, gedung di dalam Peta Park juga disewakan untuk pernikahan ataupun untuk kegiatan lainnya. Selain sebagai ruang hijau terbuka alternatif, Peta Park juga bisa digunakan sebagai tempat alternatif untuk Foto Pre-Wedding.. (untuk info lebih lanjut bisa dilihat di instagram Peta Park)





(By AndresaRN)
This is the most recent post.
Posting Lama

Posting Komentar

Kalo menurut menurut kamu gimana? tulis di kolom bawah ya.

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.